Sabtu, 19 September 2020

Latihan Pramuka Penggalang Virtual

Sabtu, 19 September 2020 Gugus Depan 06017 dan 06018 Pangkalan SDN Karamat melakukan latihan pramuka penggalang secara virtual. Latihan ini merupakan kegiatan yang pertama kali dilakukan pada tahun pelajaran 2020/2021. Meskipun yang hadir hanya beberapa orang, namun hal ini dapat membuktikan bahwa meskipun dalam keadaan pandemi seyogianya kegiatan kepramukaan tetap terlaksana.

Peserta yang mengikuti kegiatan latihan virtual ini nampaknya sangat senang apalagi ketika mengikuti kuis yang dikerjakan pada aplikasi Quizizz. Kegiatan latihan tersebut dipandu oleh Pembina Pramuka Penggalang Putra (Kak Yana Mulyana) dan Pembina Pramuka Penggalang Putri (Kak Nenti Nurmayanti).

Kegiatan latihan virtual ini kemungkinan akan dilaksanakan setiap hari Sabtu dan dikembangkan dalam pencapaian SKU dan SKK. Pada latihan perdana narasumber yaitu Kak Yana menyampaikan tentang kode kehormatan Gerakan Pramuka. Hal ini bertujuan agar para pramuka mengingat kembali bagaimana seharusnya menjadi seorang pramuka meskipun dalam situasi yang serba sulit akibat adanya pandemi Covid-19.

Kakak-kakak pembina memberikan pesan kepada adik-adik penggalang agar mereka senantiasa memegang teguh kode kehormatan yaitu Tri Satya dan Dasa Darma. Diantaranya pengamalan kode kehormatan tersebut adalah dengan menjadi pioneer bagi lingkungan tempat tinggal peserta didik dalam pemutusan wabah Covid-19 yaitu caranya menggunakan masker saat berkegiatan di luar rumah.

Kegiatan latihan virtual ditutup dengan pembacaan surat Al-Ashr bersama-sama dan foto bersama secara virtual.

Berikut rekaman dari proses latihan secara virtual.



Latihan Pramuka Penggalang Virtual